Total Tayangan Halaman

Selasa, 16 Agustus 2011

proklamasi??? Merdeka???

PROKLAMASI
Kami bangsa Indonesia dengan ini
menjatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal jang mengenai pemindahan
kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan tjara seksama dan dalam
tempo jang sesingkat-singkatnja.
Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 45
Atas nama bangsa Indonesia.
Soekarno/Hatta

sudah lama 66 tahun yang lalu indonesia telah merdeka, merdeka dari penjajahan, merdeka dari perbudakan, dll. Tapi seiring berjalannya waktu, dari hari ke minggu, dari minggu ke bulan, dari bulan ke tahun, tahun ke tahun hingga sekarang ini.
Apakah kita merasakan kemerdekaan yang dirasakan rakyat indonesia saat itu? (17.8.45)
apakah kita bisa bangga dengan negara kita saat ini, sebagaimana mereka bangga pada negaranya saat itu?

Apa yang kurang dari negara kita....
Apa yang terlewatkan dari negara kita...
Apa yang kita sia-siakan dari negara kita...

''bhineka tunggal ika'' semboyan orang jaman dulu, tapi apakah sekarang masih berlaku dinegara kita INDONESIA tercinta?
Mana yang bersatu,
Mana yang menyatukan menjadi satu, satu negara, satu tujuan, KEMERDEKAAN!!

Tapi apa yang kita lakukan saat ini...
Dimanakah jiwa nasionalis kita, orang-orang yang mencintai negaranya, orang yang mencintai tanah kelahirannya, orang yang menghormati para leluhurnya

Adakah pak karno-pak karno lagi, adakah bung hatta-bung hatta lagi, adakah bung tomo-bung tomo lagi,
Yang menjadi tokoh suksesnya KEMERDEKAAN, walaupun itu tidak luput dari campur tangan para alim ulama', habaib, dan tentunya ALLAH SWT.
Adakah orang yang memikirkan negaranya saat ini, adakah orang yang menangis melihat negaranya sengsara, kelaparan, tertindas, miskin, terdholimi.
Adakah...

Apa mereka yang hidupnya disibukkan oleh cinta kepada kekasih, cinta kepada harta, cinta kepada yang tak patut dicintai MEMPUNYAI jiwa nasionalis seperti beliau-beliau diatas?

Ayolah sahabat, kenanglah, renungilah para pejuang bangsa yang membuatmu bisa menghirup udara secara gratis, belajar disekolah dengan tenang, jalan-jalan tidak takut musuh. Tapi apa yang kita telah lakukan?

Apakah membalas jasa beliau-beliau?
PROKLAMASI
Kami bangsa Indonesia dengan ini
menjatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal jang mengenai pemindahan
kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan tjara seksama dan dalam
tempo jang sesingkat-singkatnja.
Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 45
Atas nama bangsa Indonesia.
Soekarno/HattaAtaukah membuat perjuangannya sia-sia.


demi INDONESIA wahai sahabat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar